x

Iklan

Anonima EM

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Mau Dapat Gebetan Lewat Sosial Media? Ini Caranya

Sosial media bisa menjadi tempat asik untuk menemukan gebetan, tapi PDKT lewat sosial media butuh cara tersendiri

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Perkembangan jaman saat ini sudah mulai mempengaruhi kehidupan asmara semua orang khususnya trik-trik untuk membuat seorang wanita tertarik. Tentu masih Anda ingat jika dulu surat masih menjadi cara yang cukup ampuh saat Anda ingin mendekati wanita idaman Anda. Namun dengan perkembangan teknologi seperti sekarang ini, hal tersebut mulai ditinggalkan dan beralih ke sosial media. Kemajuan teknologi saat ini bisa menjadi salah satu solusi bagi Anda yang masih tetap menjomblo karena Anda bisa berinteraksi dengan banyak orang meski Anda tidak bertemu secara langsung. Tapi bagaimanapun Anda juga harus memahami cara-caranya karena layaknya dua mata pisau, PDKT lewat sosial media juga punya dua sisi yang berbeda.

Di satu sisi mencari gebetan di jejaring sosial bisa memberikan Anda banyak pilihan namun di sisi lainnya Anda bisa di jauhi dengan seketika. Nah, maka dari itu jika Anda ingin mencari gebetan di sosial media Anda harus membangun ketertarikan dengan cara yang normal, bagaimana caranya? Berikut ulasannya.

Sebenarnya membuat wanita tertarik lewat jejaring sosial itu bukan hal yang sulit, bahkan cuma satu cara yang harus Anda lakukan karena secara alami daya tarik pria di mata wanita itu sudah sangat kuat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jangan Jadi Orang Lain

Kebanyakan akun pria di jejaring sosial itu tergolong “asli dan palsu”, kenapa? Coba Anda perhatikan, tidak sedikit pria berusaha untuk menjadi sosok pria yang sangat sempurna dengan harapan agar teman wanitanya bisa tertarik pada mereka. Mulai dari mengubah namanya menjadi menarik, sampai memasang sebuah foto dengan gaya yang sangat “cool” atau bahkan memposting sebuah kalimat yang sebenarnya tidak puitis sama sekali. Apakah Anda pikir cara seperti ini bisa membuat lawan jenis tertarik pada Anda? Jawabannya adalah tidak sama sekali.

Pernah melihat satu akun pria dengan nama yang cenderung “aneh” seperti memadukan antara huruf besar dengan huruf kecil atau bahkan memadukan huruf dengan sebuah angka dengan harapan wanita tertarik untuk melihat akunnya. Atau jangan-jangan kamu juga melakukan hal yang sama seperti ini?  Dari hasil penelitian, ternyata cara seperti ini justru sama sekali tidak membuat wanita tertarik, bahkan kesah gaul yang coba kamu perlihatkan justru menggambarkan diri kamu sebagai seorang pria yang “salah gaul”.

Boys, harus kamu sadari daya tarik yang paling kuat dalam diri kamu adalah karakter dan kepribadian Anda sendiri, jadi sebaiknya jika Anda ingin menarik perhatian cewek jangan menampilkan diri Anda sebagai orang lain. Tetap jadi diri sendiri dan tetap tampilkan jati diri Anda, tapi ingat Anda juga harus menampilkan kualitas kamu. Jangan melebih-lebihkan dan tetap jaga rahasia kepribadian Anda di jejaring sosial karena hal ini justru membuat kesan misterius yang dapat membuat wanita tertarik pada Anda. 

Ikuti tulisan menarik Anonima EM lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler