x

Iklan

dian basuki

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Luangkan Lima Menit untuk Jeda

Di tengah kesibukan kita bekerja begitu keras, bergerak demikian cepat, jeda dari keriuhan niscaya sangat berguna.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

"Each of us needs to withdraw from the cares which will not withdraw from us.” 
--Maya Angelou (Penulis, 1928-2014)

 

 

Sesibuk apakah Anda hari ini? Menghadiri rapat, bertemu klien dan mitra bisnis, menyelesaikan tugas rutin, membuat laporan proyek, dan banyak lagi pekerjaan menunggu Anda menyelesaikannya. Rasanya tak habis-habis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di akhir hari, mungkin Anda kelelahan. Betapapun letih, ada baiknya Anda luangkan 5-10 menit untuk merenungkan hari Anda sebelum pulang ke rumah. Jeda 5-10 menit sangatlah singkat dibandingkan dengan jam-jam yang Anda habiskan untuk berbagai aktivitas lain. Betapapu singkat, niscaya inilah waktu yang berharga untuk menarik diri dari riuh rendah

Kuncinya ialah Hindari apa saja yang bisa mengalihkan perhatian Anda untuk jeda. Usahakan Anda tidak terganggu oleh dering telepon, denting bunyi email masuk, kicauan, atau apapun. Di saat seperti itu, Anda bisa mengajukan pertanyaan seperti, “Apa saja pekerjaan yang berhasil saya selesaikan hari ini, dan apa yang gagal?”

Anda pun dapat bertanya, “Dengan siapa saja saya berbicara hari ini, seberapa besar manfaat yang saya peroleh dari pembicaraan itu?” “Apakah saya berbagi gagasan yang cemerlang?” “Apakah saya mendapatkan umpan-balik yang bagus bagi kinerja saya?”

Anda juga perlu bertanya, “Pelajaran apa yang saya petik hari ini? Dari diri saya sendiri, dari orang lain? Apa rencana saya esok hari? Apakah yang saya kerjakan menunjang peningkatan karier saya? Apakah saya menemukan makna dalam kerja saya atau hanya rasa lelah?”

Entah kita menyadarinya atau tidak, kita kerap menghabiskan waktu berpuluh jam untuk menyelesaikan satu tugas. Maraton lima hari dalam sepekan. Namun kita jarang meluangkan waktu, katakanlah 5-10 menit saja, untuk menjadi “pengamat” atas apa yang kita kerjakan dan bagaimana kita berperilaku pada hari-hari itu.

Sebagai ketua tim, sudahkah kita menyapa anggota hari ini? Apakah kita sudah sempat mengirim e-mail ucapan terima kasih atas masukan bawahan? Apakah kita sudah mengirim kabar gembira ke group line tim proyek? Jika kita lupa, kinilah saatnya melakukan hal itu.

Ketika berbicara langsung tadi siang, mungkin kita tak sanggup menyerap umpan balik kawan sekerja dengan serta merta. Mungkin kita agak emosional mendengarnya lantaran ketegangan kerja sedang meningkat. Barangkali kita acuh tak acuh mendengar gagasan anggota tim tapi sekarang mengakui betapa menarik gagasan itu.

Nah, waktu 5-10 menit yang Anda sisihkan dapat membukakan jendela bagi Anda untuk melihat sisi-sisi positif dari masukan teman, atasan, atau bawahan. “Ternyata betul apa yang ia katakan,” ucap Anda kali ini dengan jujur.

Sebuah perusahaan boleh dibilang berhasil apabila, salah satunya, mampu mengajari karyawannya bagaimana menjadi pembelajar yang baik sepanjang hidup. Tidak harus di dalam ruang kelas workshop, atau ruang rapat, tapi ia bisa belajar di meja kerjanya sendiri. Belajar dari kegagalan, dari keberhasilan, dari interaksinya dengan orang lain; sebab, di zaman sekarang, tak ada pekerjaan yang sanggup diselesaikan seorang diri.

Membiasakan diri untuk mengambil jeda dan bertindak sebagai pengamat terhadap diri sendiri sungguh membantu kita dalam memperbaiki kinerja. Mula-mula kinerja diri sendiri, lalu tim, dan kemudian berimbas pada kinerja perusahaan. Di tengah kesibukan kita bekerja begitu keras, bergerak demikian cepat, jeda dari keriuhan niscaya sangat berguna. ***

Ikuti tulisan menarik dian basuki lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB

Terkini

Sengketa?

Oleh: sucahyo adi swasono

1 jam lalu

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB