x

Iklan

Randy Wirawan

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Bekerja dengan Ikhlas dan Sepenuh Hati

Kisah tentang Bambang Marsidi, satpam di gedung Tempo.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Keringat bercucuran dari dahi Bambang Marsidi. Waktu sudah menunjukkan pukul 15:00 di gedung Tempo, Jakarta Barat, namun ia tidak kenal lelah dalam melakoni pekerjaannya sebagai penjaga keamanan. Nampak wajahnya yang begitu ramah dalam menyapa setiap pengunjung yang datang.

Bambang lahir di Bandar Lampung pada tahun 1985. Saat memasuki usia 22 tahun ia memberanikan diri pindah ke Jakarta untuk mengubah peruntungannya. Diawali kerja serabutan selama dua tahun sebelum masuk kerja sebagai penjaga keamanan di gedung Tempo. Total sudah sembilan tahun ia bekerja di Tempo dan ia pun merasa bersyukur dapat bekerja di perusahaan yang sudah berdiri semenjak tahun 1971 ini.

"Tempo sudah banyak membantu saya. Saya berutang kepada Tempo karena setiap harinya saya mencari nafkah dari sini," ujarnya dengan wajah haru.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai penjaga keamanan, Bambang bekerja 12 jam setiap harinya dengan rincian dua hari shift pagi, dua hari shift malam, dan dua hari waktu libur. Lelah itu pasti, namun itu semua ia pinggirkan karena rasa cintanya terhadap pekerjaannya.

Berstatus outsourcing, gaji Bambang bisa dibilang pas-pasan, namun pengaturan keuangan yang baik membuatnya saat ini bisa mengontrak rumah di daerah Kemandoran. Ia bahkan kini sudah membangun bahtera rumah tangga bersama pujaan hatinya.

Hijrah ke Jakarta memang membawa berkah tersendiri untuk Bambang. Ia bertemu istrinya di Ibu Kota dan kini tengah mengandung anak pertama hasil buah cinta mereka. Memasuki tahun kesepuluh bersama Tempo, ditambah akan hadirnya buah hati membuat Bambang memiliki tekad untuk semakin rajin bekerja. “Dengan semakin giat bekerja semoga rezeki bisa terus mengalir,” harapnya.

Bekerja sebagai penjaga keamanan memang kerap dipandang sebelah mata.  Namun bagi Bambang yang terpenting adalah melakukan pekerjaan dengan halal, ikhlas, sepenuh hati, dan bermanfaat bagi orang lain.

Ikuti tulisan menarik Randy Wirawan lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler