x

Iklan

Jemmy Gumayel

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Kapolres Musi Rawas Support Anggotanya Untuk Sekolah Perwira

Polda Sumatera Selatan

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Musi Rawas, Sumsel – Pembinaan pangkat dan karir di Korps Kepolisian Negara Republik Indonesia menjadi sebuah tatanan guna memberikan motivasi kepada Anggota Polri agar lebih baik dalam melaksanakan tugasnya.

 

Salah satunya perubahan pangkat dari golongan Brigadir (Bintara) menjadi Perwira Pertama Polri. Ada beberapa jalur yang dapat ditempuh oleh Anggota Brigadir Polri untuk meningkatkan karir dan pangkatnya. Baik melalui jalur SIP (Sekolah Inspektur Polisi), SIP Sus dan PAG (Perwira Alih Golongan).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

 

Beberapa pekan lalu, Polda Sumatera Selatan menyelenggarakan seleksi PAG (Perwira Alih Golongan) yang diikuti oleh Anggota jajaran Polres di Polda Sumatera Selatan. Seleksi PAG ini diikuti untuk Anggota Polri yang sudah berpangkat AIPTU (Ajun Inspektur Polisi Satu). Biasanya diklasifikasikan dari kepangkatan, umur dan yang sudah mengemban jabatan Perwira.

 

Untuk memberikan motivasi kepada Anggota, pada (16/11) sekira jam 08.00 Wib melaksanakan apel pelepasan Para Bintara Polres Musi Rawas yang akan diberangkatkan mengikuti Sekolah PAG di SPN Betung.

 

Kapolres Musi Rawas AKBP Pambudi, SIK menerangkan setelah kegiatan Pelepasan PAG bahwa di Polres Musi Rawas masih banyak Jabatan yang seharusnya diisi oleh Perwira namun diduduki oleh Para Brigadir.

 

“Kanit-kanit di Satuan fungsi dan Polsek itu seharusnya berpangkat IPDA (Inspektur Polisi Dua). Karena keterbatasan Personel maka hampir 70 persen, jabatan yang ada diduduki Bintara. Kami sangat mendukung pengembangan karir Anggota, maka dari itu Saya memperjuangkan betul apabila ada Anggota yang akan sekolah” ujar Kapolres.

 

Dari 8 (delapan) pendaftar PAG Tahun 2017 dari Polres Musi Rawas, diketahui ada 6 (enam) Anggota yang berhasil lulus seleksi. Mereka adalah Aiptu Kanoko, Aiptu Fauzi, Aiptu Resdopan, Aiptu Antoni, Aiptu Ngadiran dan Aiptu Barliano.

 

“Mereka adalah Brigadir terbaik Kami, Saya ucapkan selamat bagi yang lulus dan jangan berkecil hati bagi yang belum berhasil. Bila dilihat indeks kelulusan dari seluruh Polres jajaran Polda Sumsel. Alhamdulillah Polres Musi Rawas berada di nomor dua terbanyak yang lulus setelah Polresta Palembang” ujar Kapolres.

 

Kemudian ditambahkan Kapolres, “Semoga dengan banyaknya Anggota Polres Musi Rawas yang menjadi Perwira dapat menutupi kekosongan Jabatan Perwira, memberikan motivasi yang baik untuk kemajuan Organisasi dan meningkatkan Sumber Daya Manusia Polri di Polres Musi Rawas dalam rangka mewujudkan Polri yang semakin promoter (profesional, modern dan terpercaya” tutup Kapolres.

Ikuti tulisan menarik Jemmy Gumayel lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terpopuler