x

Iklan

kodim 0716 Demak

PUBLIKASI
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Kodim Demak Jalin Silaturahmi dengan KBT

Pertemuan acara Keluarga Besar Tentara Nasional Indonesia (KBT) oleh Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Inf Abi Kusnianto

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

DEMAK - Bertempat Aula Makodim 0716/Demak, Jln. Kyai Singkil No.01, Bintoro, Kecamatan Demak Kota Kabupaten Demak, mengadakan Pertemuan acara Keluarga Besar Tentara Nasional Indonesia (KBT) oleh Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Inf Abi Kusnianto, Selasa (06/03/2018).

Acara tersebut di usung dengan tema "Melalui Silaturahmi Dengan Keluarga Besar TNI, Kita Tingkatkan Pemahaman Tentang Pancasila Dan Bhineka Tunggal Ika Untuk Bepartisipasi Dalam Menjaga Dan Mempertahankan Kedaulatan NKRI ".

Dalam kesempatan itu, ikut dihadiri oleh Dandim 0716/Demak Letkol Inf Abi Kusnianto, Pasi Ter Kapten Inf Triyono, Ketua FKPPI Kabupaten Demak Supomo, Ketua Pepabri Kapten (Purn) Sunarto, Perwakilan Warakauri dan seluruh anggota FKPPI/PPM Wilayah Kodim 0716/Demak, serta seluruh KBT di kabupaten Demak dan di perkirakan lebih seratusan orang juga.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dandim 0716/Demak, Letkol Inf Abi Kusnianto menyampaikan rasa hormat dan bangga bisa bertatap muka langsung dengan KBT dalam rangka komunikasi sosial (Komsos) untuk meningkatkan rasa persatuan dan Kesatuan dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Tugas-tugas yang pernah dilaksanakan oleh Bapak dan Ibu terdahulu, merupakan sebuah barometer bagi kami sebagai generasi penerus perjuangan Bangsa", sebut Dandim.

Kurangnya kesadaran Bela Negara saat ini, membuat generasi muda sebagai penerus bangsa mulai goyah. Untuk itu, Kodim 0716/Demak sebagai Komando Kewilayahan Teritorial wajib melakukan Komunikasi Sosial dengan KBT khususnya para Pemuda di lingkungan wilayah Kodim 0716/Demak supaya dapat menumbuhkan kesadaran akan hak dan kewajiban serta kehormatan maupun tanggung jawab dalam melakukan pembelaan Negara secara dini.

Lebih lanjut Dandim menerangkan, Atas kurang kondusifnya situasi keamanan saat ini, ditambah lagi tentang maraknya isu kenakalan remaja yang masih berkembang sampai dengan hari ini, membuat kita harus selalu waspada dalam menjaga keluarga.

"Terlebih penyalahgunaan Narkoba yang sedang menjadi trend di kalangan pemuda, padahal perbuatan demikian nyata dapat merugikan diri sendiri", Ungkap nya.

Pancasila sebagai Falsafah dan Idiologi Negara agar selalu dijadikan pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Untuk itu kita sebagai warga negara yang cinta tanah air harus rela berkorban dalam mengatasi setiap ancaman yang datang baik dari dalam maupun luar negeri yang dapat membahayakan NKRI, Pancasila dan UUD 1945, Tutup Kodim yang berpangkat Dua Bunga ini.

Perwakilan KBT Ketua Pepabri Kapten (Purn) Sunarto dan Ketua FKPPI Kabupaten Demak FKPPI mengatakan secara singkat, Atas terselenggaranya acara ini, dirinya berharap agar hubungan silaturrahmi KBT dengan TNI khususnya Kodim 0716/Demak dapat terus berlanjut dengan baik dengan selalu memberi arahan dan bimbingannya sehingga terciptanya sinergitas yang semakin kokoh untuk menjaga kedaulatan NKRI

Kegiatan tersebut, ditandai dengan penyerahan bantuan berupa Bingkisan paket Sembako kepada KBT, Warakauri dan anggota FKPPI/PPM di wilayah Kodim 0716/Demak yang langsung di serahkan oleh Dandim 0716/Demak. .(Pendim 0716/Demak)

Ikuti tulisan menarik kodim 0716 Demak lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler