x

Iklan

dian basuki

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

100 Kisah Penuntun

Lewat 100 kisah ini, kita dapat melihat konteks historis suatu perintah atau tindakan yang dilakukan Rasulullah.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

 

Selain khataman dan aktivitas ibadah lainnya, membaca sejarah dan catatan tentang perilaku Rasulullah Muhammad dapat membantu pemahaman kita mengenai banyak hal. Banyak biografi yang sudah ditulis tentang Nabi terakhir ini, antara lain karya Martin Lings, Muhammad Husain Haikal, hingga Karen Armstrong dan Annemarie Schimmel. Seluruh karya penulis ini penting dan menarik untuk dibaca, dengan pendekatan dan penyajian yang berbeda-beda. Masing-masing sarjana ini memberi pemahaman yang kaya tentang hidup Rasulullah dengan berbekal pengetahuan dan pengalaman hidup mereka.

Namun, jika menginginkan bacaan ringan yang mencakup beragam topik tentang perilaku Rasulullah, ada satu buku yang layak dibaca: Teladan Indah Rasulullah dalam Ibadah (terbit 2005). Karya Ahmad Rofi’ Usmani ini menyajikan kisah-kisah seputar peribadahan Rasulullah Muhammad SAW, terutama yang berkaitan dengan shalat, puasa, zakat, infak, sedekah, haji, dan umrah, yang diangkat dari kitab-kitab hadis maupun buku lainnya. Latar belakang pesantren, serta pendidikan di IAIN (sekarang UIN) Sunan Kalijaga, Universitas al-Azhar maupun Universitas Kairo memungkinkannya mengakses sumber-sumber berbahasa Arab.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bagi pembaca awam, dalam pengertian yang tidak pernah belajar di pesantren, kisah-kisah yang ditampilkan di buku ini sungguh menarik. Masing-masing kisah disajikan ringkas, dalam bahasa yang mudah dicerna, dan sebagian di antaranya mungkin tidak dikutip oleh para penulis buku-buku ‘serius’ biografi Rasulullah. Misalnya saja tentang peristiwa gerhana matahari yang bertepatan dengan meninggalnya Ibrahim, putra Rasulullah. Peristiwa koinsidensi ini menjadi pembicaraan viral di Madinah. Warga Madinah mengaitkan kedua peristiwa itu. Mengetahui perkembangan ini, Rasulullah mengajak warga Madinah shalat gerhana. Seusai shalat Rasulullah menegaskan bahwa kematian Ibrahim tidak ada kaitannya dengan gerhana matahari.

Ada 25 kisah di seputar puasa. Salah satunya tentang perjumpaan Rasulullah dengan ‘Abdullah bin ‘Amr yang dikenal hidup sederhana. Rasulullah mengonfirmasi kabar kepada anak muda ini bahwa ia bersumpah akan berpuasa sepanjang hari dan melaksanakan shalat setiap malam sepanjang hidupnya. “Benar, wahai Rasul!” jawab ‘Abdullah bin ‘Amr. Mendengar jawaban itu, Rasulullah berpesan: “Jangan engkau lakukan itu! Berpuasalah selama beberapa hari dan berbukalah selama beberapa hari. Shalatlah dan tidurlah pada malam hari. Tahukah engkau kenapa? Karena tubuhmu berhak atas dirimu. Matamu juga berhak atas dirimu. Istrimu pun berhak atas dirimu. Tamumu pun demikian...”

Bagi Rasulullah, usai shalat berjamaah serta berzikir merupakan saat yang baik untuk berbincang dengan para sahabat, mendengarkan apa yang mereka pikirkan dan memberi petunjuk. Namun suatu ketika Rasulullah bergegas pulang ke rumah dan meninggalkan para sahabat dalam tanda tanya. Mereka kaget melihat perilaku Rasullullah yang tidak seperti biasanya. Mereka kembali terkejut ketika menyaksikan Rasulullah kembali ke masjid. Sang Nabi kemudian menjelaskan: “Aku teringat ada sedikit emas di rumahku. Karena aku tidak suka emas itu mengganggu ibadahku, aku tadi segera pulang untuk memerintahkan agar emas itu disedekahkan.”

Terdapat 100 kisah yang diceritakan dalam buku ringkas ini. Lewat narasi ini, kita dapat melihat konteks historis suatu perintah atau tindakan yang dilakukan Rasulullah, memperoleh gambaran mengenai sosok-sosok yang terlibat di dalamnya, serta menyerap inti pesan yang disampaikan. Buku ringkas ini telah menyarikan isu-isu penting terkait shalat, puasa, zakat, dan haji dari sumber keteladanan yang jelas, yakni sunnah Rasul. **

Ikuti tulisan menarik dian basuki lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler