x

Iklan

Dewi fatimatus zahro

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Mengapa harus Mahasiswa?

peran mahasiswa dalam memberantas korupsi

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Mengapa Harus Mahasiswa?

   Korupsi adalah bentuk kejahatan yang dapat menimbulkan dampak buruk yang  sangat besar dalam kehidupan, terutama pada sistem perekonomian,sistem demokrasi, sistem politik, sistem hukum dan pemerintahan,serta dapat merendahkan martabat suatu bangsa , dan perendahan terhadap Hak Asasi Manusia.

Karena sifatnya yang sangat luar biasa, maka untuk memerangi dan memberantas korupsi diperlukan upaya yang luar biasa pula, di tambah pula dengan tindakan korupsi yang ada di indonesia ini semakin mereja lela dan berlangsung sejak lama, tidak adanya hukum keras yang ada di negara kita sebenarnya justru membawa pengaruh negatif yang amat besar, sesorang akan berfikir pendek untuk melakukan tindakan korupsi, pemerintah seharusnya lebih bertindak tegas dalam hal ini agar tidak semudah itu seseorang dapat melakukan tindakan ini, sehingga akan membantu sekali untuk penanganan dalam upaya mengurangi nilai maksimal tindak korupsi di negara ini.

Elemen penting dalam usaha pemberantasan korupsi selain dari masyarakat, dan petugas pemberantasan korupsi yang di tunjuk oleh pemerintahan negara sendiri adalah mahasiswa, Mahsiswa adalah elemen masyakat yang paling idealis dan memiliki semangat yang sanagt  tinggi dalam memperjuangkan sesuatu, mahasiswa bisa mempengaruhi lapisan masyarakat  lainnya untuk menuntuk hak mereka yang selama ini kurang di perhatikan oleh pemerintah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun upaya-upaya yang bisa dilakukan oleh mahasiswa adalah :

1. menciptakan lingkungan yang bebas dari korupsi di kampus

  Hal ini terutama dimulai dari kesadaran masing-masing mahasiswa itu sendiri yaitu menanamkan kepada diri mereka sendiri, seperti tidak terlambat datang ke kampus, tidak menitipkan absen kepada teman jika tidak masuk, tidak  memberikan uang suap kepada Dosen untuk memperoleh hasil nilai yang baik, serta berbagai macam tindakan-tindakan korupsi lainnya.

2. memberikan pendidikan kepada masyarakat tentang bahaya korupsi

  Upaya mahasiswa ini misalnya memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai bahaya melakukan tindakan korupsi karena nanti pada nantinya akan mengancam dan merugikan kehidupan masyarakat itu sendiri.

Korupsi adalah tindakan yang harus diberantas segera karena mengancam keadilan dan kesejahteraan masyarakat,sehingga perlu peran serta semua lapisan masyarakat.

Mahasiswa adalah salah satu bagian masyarakat yang mempunyai pengaruh besar dalam upaya pemberantasan korupsi, upaya-upaya yang dilakukan mahasiswa adalah menciptakan lingkungan bebas dari korupsi di kampus, memberikan pendidikan kepada masyarakat tentang bahaya melakukan korupsi dan menjadi alat pengontrol terhadap kebijakan pemerintah.

Maka mahasiswa dalam hal ini harus lebih berkomitmen dalam upaya memberantas korupsi agar uapaya mereka berjalan semaksimal mungkin.

Ikuti tulisan menarik Dewi fatimatus zahro lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB

Terkini

Sengketa?

Oleh: sucahyo adi swasono

1 jam lalu

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB