x

Iklan

Johanes Sutanto

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Cara Mengajari Anak Mengelola Angpao Natal

Nah sebagai orangtua, Natal adalah momen yang tepat untuk mengajari atau bahasa kerennya mengedukasi anak cara mengelola uang Natal agar bermanfaat.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Momen usai beribadah di gereja saat Natal pada 25 Desember adalah momen yang banyak dinanti-nantikan sebagian besar anak-anak. Di sejumlah keluarga, selain kado Natal, anak-anak juga mendapatkan angpao Natal.

 

Seperti di Sulawesi Utara, ada tradisi unik turun-temurun sejak bahuela yakni angpao Natal yang dibagikan ke anak-anak. Tradisi ini menjadi wujud sukacita dan syukur atas Hari Raya Natal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

 

Tak hanya di Sulawesi Utara, di banyak keluarga Kristiani, momen Natal menjadi momen untuk berbagi angpao pada anak-anak, ponakan dan mereka yang lebih muda.

 

Amplop angpao Natal ini ada yang dibagikan langsung, tetapi ada juga yang digantung di pohon Natal. Selanjutnya, anak-anak dan mereka layak mendapatkan angpao yang datang bisa memilih sendiri amplopnya.

 

Nah sebagai orangtua, momen Natal ini adalah momen yang tepat untuk mengajari atau bahasa kerennya mengedukasi anak cara mengelola uang Natal agar bermanfaat. Anak-anak perlu diajari cara mengelola uang sejak dini agar mereka bisa bertanggungjawab dengan uang yang diterimanya.

 

Cara mengajarinya pun tak perlu dengan cara-cara yang ribet. Hal-hal sederhana berikut ini efektif untuk mengenalkan anak cara mengelola uang dengan benar:

 

1. Biarkan Anak Menyimpan Uangnya Sendiri

Membiarkan anak-anak kita menyimpan uangnya sendiri adalah cara paling tepat karena dengan cara ini orangtua memberi kepercayaan kepada anak-anak untuk menyimpan uang yang didapatnya. Kepercayaan semacam ini perlu ditanamkan sejak dini. Kepercayaan itu perlu dibangun sejak dini. Dengan begitu rasa tanggung jawab anak-anak akan tumbuh.

 

2. Bantu Membelanjakan Uang

Orangtua yang benar-benar mau mengedukasi anak dalam hal tanggungjawab keuangan dengan membantu anak-anak membelanjakan uang yang didapatkannya. Orangtua sebatas mendampingi, mengarahkan dan memberi pertimbangan saat anak-anak berbelanja. Memberi masukan dalam suasana diskusi santai diperlukan saat berbelanja dengan tujuan anak-anak bisa membelanjakan uangnya untuk barang-barang yang berguna, bermanfaat dan tidak mubazir. Momen saat anak-anak mendapat uang adalah saat tepat untuk memberi pemahaman yang benar bahwa tidak semua uang yang didapatkan selama Natal dapat dibelanjakan semuanya. Arahkan anak dengan batasan-batasan yang wajar dan realistis dalam membelanjakannya, terlebih agar mereka tidak boros.

 

3. Kenalkan Cara Menabung yang Benar

Memiliki banyak uang saat Natal karena diberi oleh orang-orang dekat tidak serta-merta membuat anak-anak kita boleh dengan bebas menggunakannya. Di saat-saat seperti ini adalah saat tepat bagi orangtua untuk masuk dan mengajarkan gaya hidup menabung. Menabung itu penting diajarkan sejak dini pada anak-anak, termasuk juga dikenalkan cara-cara menabung yang modern seperti melalui aplikasi IPOTPAY dari IndoPremier yang memberikan imbal hasil tinggi lebih dari tabungan biasa dan bahkan deposito. Cara nabung online termodern ini mudah dilakukan karena sejalan dengan gaya hidup masa kini yang sudah gadget oriented. Menabung di IPOTPAY cepat, mudah dan ora susah. Dengan cara-cara sederhana ini anak-anak pun akan memahami konsep menabung dengan benar. Menabung adalah cara efektif agar anak tidak menjadi boros dan konsumtif. Uang tidak harus dihabiskan dan dinikmati hari ini. Masih ada hari esok!

 

4. Tanamkan Jiwa Sosial dengan Sedekah

Masa-masa pertumbuhan adalah saat yang tepat untuk menanamkan jiwa sosial. Anak diajarkan untuk peduli dengan bersimpati pada sesama yang benar-benat memerlukan. Kepedulian semacam ini bisa diwujudkan dengan mengajari anak berbagi atau bersedekah dari sebagian kecil uang yang didapatkannya untuk diberikan pada pengemis atau pengamen. Perlu dijelaskan ke anak-anak bahwa berapa pun uang yang dimiliki itu, ada hak orang lain yang membutuhkan.

Ikuti tulisan menarik Johanes Sutanto lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB

Terkini

Terpopuler

Elaborasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

3 hari lalu

Dalam Gerbong

Oleh: Fabian Satya Rabani

Jumat, 22 Maret 2024 17:59 WIB