x

Iklan

Indah Cahaya

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 26 April 2019

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Diskusi Media Massa & Mahasiswa Dukung Gerakan Tolak Hoax dan Golput

Diskusi Media Massa & Mahasiswa Dukung Gerakan Tolak Hoax dan Golput

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Tahun ini, masyarakat Indonesia dihadapi oleh agenda negara yang sangat sakral, dimana pemimpin Indonesia untuk 5 tahun ke depan akan ditentukan dalam kurun waktu 1 bulan dari sekarang.

Dalam masa prapemilu yang saat ini sedang berlangsung, masyarakat Indonesia mengalami keresahan dengan hadirnya fenomena hoax yang berjamur tidak hanya di lingkungan masyarakat, namun juga di media-media pemberitaan.

“Masyarakat kesulitan untuk melihat fakta dibalik pemberitaan yang disuguhkan,” Kata Pimpinan Umum Orange Media, Rehanita Wibisono di Jakarta, Senin (25/3).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Melihat kondisi tersebut, Orange Media sebagai media kampus akan mengadakan Diskusi Publik dengan mengusung tema “Optimalisasi Peran Media Massa dalam Menyikapi Golput dan Hoax 2019”. Acara ini diselenggarakan pada hari Selasa tanggal 26 Maret 2019, bertempat di Gedung Pusdiklat Kemkominfo, Meruya Selatan, Jakarta Barat.

Akan hadir sebagai pembicara, Muhammad Jufri, Ketua Bawaslu DKI. Daoni Diani Hutabarat, Plt. Kabag. Publikasi Kominfo. Drs. Suradi, M.Si, Asisten Redaktur Pelaksana Koran Jakarta dan Dr. Ghazaly Ama La Nora, M.Si, Pengamat Komunikasi Politik.

Rehanita Wibisono melanjutkan, media massa tentunya memiliki peranan penting bagi masyarakat untuk menentukan pemimpin negara Indonesia selanjutnya.

Dalam hal ini, media massa menjadi saluran sekaligus penyuplai informasi yang berkaitan dengan apa yang sedang terjadi dalam dunia politik.

“Maraknya hoax menimbulkan ketidakpercayaan masyarakat terhadap tokoh-tokoh politik. Hal ini memiliki efek yang cukup besar bagi masyarakat, tak jarang didapati golongan masyarakat yang akhirnya memilih untuk tidak memilih, atau biasa disebut dengan golput,” Ujarnya.

Oleh karena itu, alangkah pentingnya untuk mengarahkan pihak-pihak di balik media massa mengenai pengoptimalan peran media massa dalam menyikapi masalah-masalah yang berputar pada pemilu ini, yang mana adalah fenomena hoax dan golput.

“Semoga diskusi ini bisa mengajak anak-anak muda untuk tidak golput dan dengan mudah menerima berita-berita hoax, semoga bisa bermanfaat,” Tandasnya.

Ikuti tulisan menarik Indah Cahaya lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Establishment

Oleh: Taufan S. Chandranegara

Rabu, 10 April 2024 09:18 WIB

Terkini

Terpopuler

Establishment

Oleh: Taufan S. Chandranegara

Rabu, 10 April 2024 09:18 WIB