x

Iklan

Redaksi Indonesiana

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 29 Februari 2020

Sabtu, 27 April 2019 20:06 WIB

Sejarah Mobil dan Perkembangannya

Perkembangan otomotif khusunya mobil cukup pesat beberapa tahun terakhir, baik dalam produksi maupun dalam penjualannya.

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Perkembangan otomotif khusunya mobil cukup pesat beberapa tahun terakhir, baik dalam produksi maupun dalam penjualannya. Oleh sebab itu tidak ada salahnya jika saya selaku owner dari Honda Lampung ingin berbagi kepada anda mengenai sejarah perkembangan mobil di dunia.

Paten mobil pertama kali diberikan kepada Oliver Evans pada tahun 1789 di amerika serikat. Mobil tersebut dijalankan dengan tenaga uap. Meskipun masih merupakan kendaraan yang sederhana, namun terbukti bahwa mobil pada saat itu mampu memberikan kontribusi yang besar bagi kehidupan manusia dan memberikan berbagai kemudahan bagi penggunannya. Terlepas dari hal tersebut penemu mobil pertama kali masihlah menemui perdebatan.

Sebagaimana yang dilansir dari situs otomofix.co.id, sebelumnya pada tahun 1769 seorang insinyur bernama Nicolaus J. Cugnot membuat kendaraan dengan mesin tenaga uap yang menggunakan roda tiga. Tujuan dibuatnya mesin ini adalah untuk menarik meriam yang digunakan untuk perang dan memiliki bobot yang cukup berat pada saat itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Banyak orang yang beranggapan sebenarnya pada tahun dan berdasarkan mesin inilah sebenarnya cikal bakal mobil dimulai, namun sayang produksi lebih lanjut untuk kendaraan ini terhenti lantaran kendaraan tersebut mengalami malfungsi dan menabrak tembok bangunan jalan. Pada saat itulah tercatat kecelakaan mesin kendaraan tercatat pertama kali.

Kemudian pada tahun 1784 seorang insinyur bernama William Murdock berhasil menciptakan kendaraan bermesin uap yang diclaim lebih canggih. Mesin ini adalah hasil kerjasamanya dengan James Watt penemu dari inggris.

Di tahun ini juga banyak insinyur yang berhasil membuat kendaraan bermesin uap dengan versi mereka sendiri-sendiri. Dan tidak sedikit dari mereka mencoba menyempurnakan desain dari Nicolaus J. Cugnot.

Selanjutnya pada tahun-tahun berikutnya revolusi industri terjadi dan para pengusaha mencoba membuat dan memproduksi jenis mesin berdasarkan desain dan merek dagang mereka sendiri.

Hingga akhirnya pada tahun 1888 seorang insinyur bernama Berta Benz melakukan terbosan spektakuler dengan mendesain mobil yang dapat menggunakan bahan bakar bensin sehingga mobil buatannya memiliki tenaga dan kecepatan yang berpuluh-puluh kali lipat daripada mobil-mobil desain sebelumnya. Pada tahun inilah banyak orang berpendapat revolusi mobil terjadi.

Pada tahun-tahun berikutnya industri mobil menggunakan mesin berbahan bakar bensin, karena terbukti pasokan minyak bumi melimpah (dulu) dan mesin yang menggunakan bahan bakar bensin memiliki kecepatan dan kekuatan yang jauh lebih baik daripada mobil yang menggunakan mesin uap.

Bahkan seperti yang kita tau bahwa mesin mobil berbahan bakan bensin digunakan hingga sekarang ini, walaupun memang ada yang menggunakan solar namun tetap saja solar juga merupakan produk turunan dari bensin (minyak bumi).

Ikuti tulisan menarik Redaksi Indonesiana lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Orkestrasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

5 hari lalu

Terkini

Terpopuler

Orkestrasi

Oleh: Taufan S. Chandranegara

5 hari lalu